Selasa, 30 Juli 2013

Tips Agar Mudah Tidur di Malam Hari

          Jika anda termasuk orang-orang yang memiliki gangguan sulit tidur di malam hari namun menghindari untuk meminum obat-obatan, maka mengikuti langkah-langkah yang dipaparkan pada posting ini mungkin akan memberi manfaat.
Namun yang perlu saya perjelas disini adalah bahwa tips ini mungkin tidak akan memberi dampak yang signifikan bagi orang-orang yang memiliki masalah akut, tips ini kemungkinan hanya akan bermanfaat secara signifikan bagi orang-orang yang hanya mengalami gangguan sulit tidur temporal.

Adapun langkah-langkah yang patut anda anda coba agar dapat tertidur dengan lebih mudah pada malam hari adalah sebagai berikut.

Buat Kamar Tidur Senyaman Mungkin untuk Tidur
Tentunya hal yang paling utama dari semua usaha yang akan kita lakukan adalah ruangan yang nyaman untuk tidur. Rasa nyaman tidak berarti harus mewah karena rasa nyaman akan sangat tergantung pada masing-masing pribadi. Jika anda suka dengan keadaan gelap agar mudah tertidur, maka gunakanlah lampu redup ketika hendak tidur. Tapi jika sebaliknya, anda lebih suka jika lampu menyala ketika anda tidur maka biarkanlah lampu kamar anda menyala. Lakukan yang menurut anda nyaman karena tak ada aturan baku untuk mendapatkan rasa nyaman anda.

Gunakan Tempat Tidur Anda untuk Tidur, Jangan Bekerja
Sebenarnya yang paling baik adalah kamar tidur terpisah dari tempat kita melakukan rutinitas harian seperti bekerja dan belajar, namun jika dilihat dari desain umum yang ada di negara kita ini, kamar tidur masih merupakan pusat bekerja dan belajar di rumah. Oleh karena pemisahan fungsi kamar yang sangat sulit kita lakukan, maka setidaknya tempat tidur adalah tempat dimana tak ada kegiatan lain selain tidur dan "itu" (untuk mereka yang sudah punya pasangan sah.... heheee)

Hindari Tidur dengan Perut Kosong
Saya yakin anda pasti pernah mengalami kesulitan tidur gara-gara lapar, ya kan ? lapar dilawan. Jadi, pastikan perut anda terisi sebelum tidur. Menghindari tidur dengan perut kosong bukan berarti anda harus tidur dengan perut kenyang, karena makan kurang dari 2 jam sebelum tidur akan memberi dampak yang juga buruk untuk kesehatan (kata kakak saya).

Hindari Makanan dan Minuman yang Mengandung Kafein
Sudah tahu mau tidur, koq masih juga minum kopi. Bagi sebagian orang yang sudah terbiasa dengan kafein, kafein tidak akan membuat mereka kesulitan tidur, bisa saja kopinya masih berbekas di bibir tapi orangnya sudah tidur. Tapi bagi sebagian orang, kafein adalah obat untuk menghilangkan kantuk. Makanya bapak-bapak yang lagi dapat tugas ronda biasanya diberi minum kopi, jadi jika anda tidak berencana ikutan ronda sebaiknya menghindari kopi dan sejenisnya (yang mengandung kafein).

Mandi Jika Diperlukan
Rasa gerah merupakan salah satu faktor yang membuat orang sulit untuk tidur, selain perasaan yang tidak enak, bau-nya juga terkadang kurang sedap. Oleh karena itu mandi merupakan salah satu solusinya, tapi sebaiknya gunakan air hangat dan jangan mandi di atas jam 8 malam. (Apalagi mandi kembang tengah malam). Ingat !! Hanya jika diperlukan.

Jangan Paksakan
Rasa ngantuk merupakan tidak akan bisa kita paksakan. Kita bisa berusaha melakukan aktifitas-aktifitas yang dapat membuat rasa kantuk kita muncul, tapi jika tidak muncul-muncul juga, ya.... apa boleh buat. Jika anda telah berusaha untuk tidur dan berbaring selama kurang lebih 30 menit namun anda belum juga bisa tidur maka bangun dan duduklah sambil melakukan aktivitas lain yang mungkin bisa membuatr anda mengantuk atau paling tidak melakukan sesuatu yang berguna.

Ada masih banyak cara yang bisa kita lakukan agar bisa tidur malam dengan mudah tapi pada kesempatan ini, hanya ini yang bisa saya bagikan. Walau sedikit yang penting bisa membantu. I Hope....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentar di sini